BPBD Kab. Pasuruan Siapkan Dana Khusus Darurat Bencana

BPBD Kab. Pasuruan Siapkan Dana Khusus Darurat Bencana

“Contohnya saja perbaikan rumah rusak, bantuan obat-obatan, dapur umum dan bantuan yang lainnya ada pada dinas yang lain. Kita hanya yang sifatnya urgent untuk segera diberikan,” imbuhnya.

Lebih lanjut Bakti menegaskan, karena bencana juga tidak bisa diprediksi jumlahnya, maka anggaran tersebut dikatakan kurang lebih akan mencukupi. Ini lantaran di tahun 2018 lalu, karena jumlah bencana menurun. Ditambah lagi, masih ada sisa anggaran sebesar Rp 70 juta yang bakal dikembalikan ke dana APBD.

“Termasuk di tahun 2019 ini, masih ada kemungkinan jumlah bencana menurun. Karena bencana selama ini didominasi oleh bencana banjir dan sudah mulai ada kegiatan normalisasi sungai yang dimungkinkan mengurangi jumlah bencana banjir di tahun 2019 ini. Kita berharap tidak ada bencana di Kabupaten Pasuruan,” urai Bakti kepada Suara Pasuruan.

“Dengan adanya kegiatan normalisasi di sungai yang dilakukan oleh Pemerintah pusat, provinsi termasuk Pemkab Pasuruan. Hasilnya akhir tahun kemarin jumlah bencana banjir menurun. Dan tahun ini semoga bencana banjir juga berpotensi menurun,” pungkasnya.(hen)