Dua Wakil Jatim ke Liga 2

Persik Jumpa PSCS Cilacap di Final Liga 3

Dua Wakil Jatim ke Liga 2
Tim Persik Kediri

Sementara itu Persik Kediri adalah tim klasik di Liga Indonesia. Terakhir kali Persik merengkuh gelar juara di kasta tertinggi adalah di musim 2006, saat mengalahkan PSIS Semarang di partai puncak Liga Indonesia. Juga melalui perpanjangan waktu, gol Cristian Gonzales memanfaatkan umpan silang Ebi Sukore di menit 107 membuat trofi juara terbang ke Kota Kediri.

Sementara itu, manajemen Persatu Tuban membubarkan tim dan merombak komposisi pemainnya. Perombakan pemain ini dilakukan untuk meningkatkan performa tim agar menjadi lebih baik sehingga bisa bersaing di pertandingan Liga 2 musim 2019. “Untuk tim liga 3 nanti kita bubarkan, setelah kewajiban manajemen kita selesaikan semua,” beber Manajer Persatu Tuban, Fahmi Fikroni.

Setelah melakukan pembubaran tim, manajemen selanjutnya akan mencari dan melakukan seleksi terhadap pemain baru. “InsyaAllah akhir Januari atau awal Februari kita akan menseleksi pemain lagi untuk Liga 2,” imbuh Roni sapaan akrabnya.

“Harapan kita nanti pemain inti yang membawa Persatu Tuban ke Liga 2, bisa memperkuat skuad tim persatu musim depan, karena tidak semua pemain kita pertahankan,” pungkas Roni yang juga anggota DPRD Tuban. (nov)

Daftar Tim Promosi ke Liga 2

Grup Timur

Persik Kediri
Persatu Tuban
Persewar Waropen

Grup Barat

PSCS Cilacap
PCGC Ciamis
Bogor FC