“Dengan terbentangnya tol ini, maka pada 2015 – 2018 telah selesai pembangunan tol sepanjang 616 km. Penyelesaian tol hari ini melengkapi ruas-ruas jalan tol lain yang telah dibangun pada masa sebelumnya, yaitu pada waktu 1978 – 2004 sepanjang 242 km, dan pada 2005 – 2014 sepanjang 75 km. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah ikut membantu pembangunan jalan tol,” pungkasnya.
Sedangkan Gubernur Jawa Timur Soekarwo dalam kesempatan memberikan kata sambutannya menyatakan, menyambut baik diresmikannya empat ruas tol di Jawa Timur yang menjadi bagian dari Jalan Tol Trans-Jawa.
Menurut Pakde Karwo-sapaan akrabnya, peresmian tersebut akan menjadi daya tarik bagi investor untuk datang ke Jawa Timur, sekaligus membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat sekitar.
“Sudah ada permintaan investasi yang masuk, diantaranya di Ngawi sebanyak 200 hektar, lalu di Nganjuk juga 200 hektar, dan juga di Caruban, Madiun,” kata Pakde Karwo.
Hadir pula dalam peresmian tersebut, ibu negara Ibu Hj. Iriana Joko Widodo, istri Gubernur Jatim, Dra. Hj. Nina Kirana Soekarwo, M.Si, beberapa menteri kabinet kerja, diantaranya Menteri BUMN Rini Soemarno, dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Bupati Jombang, dan Bupati Nganjuk. (min)