KEDIRI – Sebagai wisata andalan dan ikon Kota Kediri, Jawa Timur, wisata Goa Selomangleng, yang bertempat di Kelurahan Pojok, Kecamatan Mojoroto, memang menjadi jujugan masyarakat lokal maupun luar daerah untuk berlibur.
Untuk itu, Disbudparpora Kota Kediri terus melakukan pembenahan sarana dan prasarana ( sapras), guna menarik minat wisatawan. Tidak tanggung-tanggung, banyak perubahan yang terjadi di wisata Goa Selomangleng.
Pantauan dilokasi, saat masuk kawasan wisata Goa Selomangleng, para pengunjung disuguhi pemandangan taman yang berada di pintu masuk, bertuliskan ” I Love Selomangleng” dan juga patung Dewi Sekartaji.
Bukan hanya itu, saat menikmati Goa Selomangleng, para pengunjung harus menaiki tangga bebatuan. Hingga, para pengunjung juga dapat melihat dan mengenal situs peninggalan jaman kerajaan, di Museum Airlangga peninggalan kerajaan Kediri.
Keterangan Nur Muhyar, Kepala Disbudparpora Kota Kediri, perbaikan sarpras di wisata Goa Selomangleng, memang dilakukan hampir secara menyeluruh. Tujuanya, memperindah dan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kota Kediri.
” Kami mulai menata dan membenahi sarana dan prasarananya. Meliputi, pembuatan Gapura dan membenahi panggung baru di kawasan Goa Selomangleng” ungkap Nur Muhyar, Rabu (19/12/2018)
Menurutnya, desain gapura memang dirancang khusus dan sedemikan rupa untuk memperindah kawasan wisata Goa Selomangleng. Terlebih lagi. pembangunan gapura dan pembenahan panggung juga menampilkan kesan luar biasa dan berbeda disaat berkunjung ke wisata Goa Selomangleng.
” Tujuan utama pembenahan di wisata hanya satu, yakni meningkatkan kunjungan wisatawan. Terlebih lagi, juga menyambut liburan panjang sekolah dan pergantian tahun yang sebentar lagi tiba” pungkasnya.(adu/bud)