Dorong Kemajuan Desa, Pemkab Bojonegoro Gelar Bursa Inovasi Desa 2018

Dorong Kemajuan Desa, Pemkab Bojonegoro Gelar Bursa Inovasi Desa 2018
Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah saat memberikan sambutan dalan acara pembukaan Bursa Inovasi Desa 2018 Oleh Pemkab Bojonegoro.

Bojonegoro – Bursa Inovasi Desa (BID) yang digelar di GOR Dabonsia, yang berada di Desa Ngumpakdalem, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, Jawa timur, berlangsung meriah, Selasa (18/12/2018).

Para kepala desa (kades) Se-Kabupaten Bojonegoro dan Ketua BPD Se-Kabupaten Bojonegoro, berkumpul di gedung olahraga milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro tersebut, untuk mengisi lembar komitmen dan gagasan.

Masing-masing desa bisa mengisi lembar komitmen dan gagasan itu sesuai dengan karakteristik desanya masing-masing. Inovasi desa itu, bisa berupa pemberdayaan ekonomi, infrastruktur atau bisa juga pemberdayaan sumber daya manusia menuju desa yang inovatif dan produktif.

“Bursa Inovasi Desa (BID) itu, bertujuan untuk menampung inovasi desa yang harus diajukan oleh masing-masing kepala desa yang selanjutnya diarahkan dan dikawal agar kegiatan tersebut dimasukkan ke APBDes 2019 mendatang,” ungkap Ketua Forum Tim Pelaksanaan Inovasi Desa (TPID) Kabupaten Bojonegoro, Abdul Rochim, SP.

Ditambahkan, untuk kegiatan Inovasi desa itu dananya bersumber dari APBDes, yakni bisa dari Dana Desa (DD), bisa dari ADD (Anggaran Dana Desa) dan bisa juga dari PADes (Pendapatan Asli Desa) yang ada di masing-masing desa itu.

Sementara itu, Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah dalam kata sambutanya mengatakan, setelah ada kabar gembira tentang adanya Dana Insentif Desa (DID) yang bakal diberikan kepada 419 desa yang ada di Kabupaten Bojonegoro ini. Kini, desa-desa di Kabupaten Bojonegoro, diwajibkan untuk membuat Inovasi desa.