Kediri  

Disperdagin Kota Kediri Sidak Sejumlah Pasar

Disperdagin Kota Kediri Sidak Sejumlah Pasar
Lakukan sidak, Disperdagin Kota Kediri dan TPID di sejumlah pasar besar Kota Kediri

” Tujuan sidak yang kami lakukan bersama TPID guna antisipasi harga. Apalagi, dibantu kegiatan Pemerintah Kota Kediri melalui Operasi Pasar Murah(OPM) yang ada di 46 kelurahan” katanya.

Menurutnya, dalam hal ini, Pemerintah Kota Kediri juga terus bekerja sama dengan Bulog serta penyedia sembako lainya dalam mendukung program OPM tersebut

Sementara, Kepala Perwakilan Bank Indonesia, Djoko Raharto juga mengungkapkan, untuk tahun ini bisa relatif stabil harga sembako dipasaran dan bisa dikategorikan tidak mengkhawatirkan.

” Tahun ini, harga sembako masih aman dan harga pasar tidak begitu mengkhawatirkan” ujarnya.

Djoko juga menambahkan, kondisi ini juga didukung ketersediaan cadangan beras Bulog yang masih mencukupi sampai akhir tahun. Dan, jumlahnya masih normal.

” Kami, akan selalu terbuka untuk Pemerintah Kota Kediri melalui Disperdagin guna mengawasi dan menekan inflasi di Kota Kediri” tutupnya. (adu/bud)