Kabupaten Pasuruan Raih Penghargaan Gerakan Menuju 100 Smart City

Kabupaten Pasuruan Raih Penghargaan Gerakan Menuju 100 Smart City

Pasuruan – Pemerintah Kabupaten Pasuruan melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) berhasil meraih penghargaan “Gerakan Menuju 100 Smart City”.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Dirjen APTIKA Kemen Kominfo RI mewakili Menteri Kominfo RI, Samuel Abrijani Pangerapan kepada Bupati Pasuruan, HM Irsyad Yusuf yang diwakilkan kepada Kepala Diskominfo Kabupaten Pasuruan, Syaifudin Ahmad, dalam acara Smart City Awarding 2018, di ICE BSD City Pagedangan, Tangerang, Jumat (14/12).

Saat dihubungi via telepon, Sabtu (15/12/2018) sore, Syaifudin mengatakan, masuk dalam gerakan 100 smart city bukanlah dipandang dari sisi langkah dan kerja keras untuk mendapatkan prestasi saja, melainkan  lebih pada memanfaatkan kemajuan TIK (teknologi informasi dan komunikasi) guna memaksimalkan pelayan publik.

“Sesuai arahan Bupati Irsyad Yusuf bahwasanya gerakan menuju 100 Smart City adalah agar masyarakat Kabupaten Pasuruan mendapatkan kemudahan untuk mengakses semua pelayanan publik. Dan Alhamdulillah, secara perlahan dan kontinyu, semua berjalan,” katanya.

Menurut Syaifudin, Keberhasilan kali ini dapat diraih bukan hanya berdasarkan kemampuan menyusun masterplan serta quick wins smart city dengan baik, tetapi juga dilihat dari kesiapan infrastruktur TIK di daerah, serta komiten Kepala Daerah untuk melaksanakan pengembangan smart city secara berkelanjutan di wilayahnya.