Rully memilih tidak nyaleg semata untuk konsentrasi menyiapkan Caleg Calegnya. Saat ini Golkar Banyuwangi memiliki 7 kursi di DPRD dan targetnya 10 kursi atau setara dengan 20 persen.
Selain Banyuwangi juga Ketua DPD Kota Blitar Hadi Husodo. Dia meyakinkan kepada Provinsi jika tidak naik 100 persen akan mundur dari ketua tampa harus diminta. ” Ini menunjukan bahwa Hadi Husodo tidak main main,” tandasnya.
Menurut Ketua Komisi ll DPR RI Zainudin Amali, atas laporan itu, DPD l Jawa Timur segera menindak lanjuti dengan menggelar Rakornis (Rapat Koordinasi Teknis) bidang saksi dan penggalangan suara, bidang media massa dan penggalangan opini MPO (media publik opini) pada Minggu (16/12/2018) di kantor DPD Golkar Ahmad Yani 311 Surabaya.
Rakornis
Sementara itu Sekretaris DPD Golkar Jawa Timur Sahat Tua P Simanjuntak, SH mengatakan, setelah tuntas melakukan pengukuhan Bappilu 38 Kab/Kota, Golkar Jawa Timur masuk pada hal hal yang lebih teknis dengan menggelar Rakornis. “Kami tidak cukup hanya menerima laporan dari ketua DPD ll saja, ” ungkap Ketua Fraksi PG Sahat Simanjuntak.
Rakornis itu akan mengundang Ketua-Sekretaris Bappilu, Ketua Fraksi Golkar DPRD masing-masing, unsur pimpinan dewan, anggota DPR RI Dapil Jatim, 11 anggota FPG DPRD Jatim dan bidang media.
Rokornis ini juga akan mengevaluasi hasil roadshow Ketua Pak Zainudin Amali ke daerah daerah. Jika tidak ada aral melintang Rakornis diharapkan akan dibuka Ketua Umum Pak Airlangga Hartarto.
Sahat meminta agar undangan jangan sampai tidak datang.
Ini penting karena menyangkut masa depan partai lima tahun kedepan. Apalagi panitia OC akan mengundang KPU/Bawaslu, dan pakar Medsos. kata Sahat. (min)