Ketua Gokar Jatim Zainudin Amali Makin Optimis dengan Kemampuan Calegnya

Ketua Gokar Jatim Zainudin Amali Makin Optimis dengan Kemampuan Calegnya
Pengurus Bappilu DPD ll Golkar Kab. Nganjuk dikukuhkan ketua Bappilu Jatim Zainudin Amali di dampingi Sekretaris Sahat Tua Simanjuntak.

Posisi Partai Golkar saat ini kata Zainudin Amali, tidak lagi menunggu diajak koalisi orang lain. Namun sebaliknya Golkar harus menentukan calon koalisi. Untuk itu Golkar harus meraih 20 persen kursi di DPRD.

” Saya senang bahwa Ketua DPD Golkar  Nganjuk menetapkan 12 kursi yang berarti sudah diatas 20 persen. Seharusnya ya seperti itu,” tegas Zainudin Amali

Partai Golkar memiliki pengalaman dalam mengawal pemerintahan baik di pusat, Provinsi dan Kab/Kota. Kami yakin 2 kursi DPR RI tidak terlalu sulit karena caleg calegnya cukup tangguh. Juga di DPRD Provinsi. ujarnya kembali menegaskan.

Sementara Ketua DPD ll Partai Golkar Kab. Nganjuk Soemitro Samadikoen menjelaskan tentang kondisi di Nganjuk yang terdiri  20 kecamatan, 5 Dapil. Pada Pemilu 2014 Dapil 1 kursi Kris Harsono, Dapil 2 dulunya 2 kursi Soejarwo dan Agung Sakti, Dapil 3 Karyo Sulisyiono, Dapil 4 Sumardi (Wakil Ketua DPRD) ,dan Dapil 5 Maya S.

Golkar dengan  6 kursi target menjadi 12 kursi. Alasanya, saat memperoleh  6 kursi, jumlah anggota dewannya 45 dan saat ini menjadi 50 kursi.

Golkar pernah menguasai  Dewan dengan 27 anggota DPRD.  Sesuai ferivikasi KPU ada 850.000 lebih, jumlah pemilih di Nganjuk, 284 desa dan 3500 TPS .

Soemitro ingin menguningkan Nganjuk dengan pemasangan bendera dengam jumlah lebih banyak. Juga diadakan pem bekalan kepada PK dan PL. (min)