Surabaya – Gubernur Jawa Timur Soekarwo melantik Ika Puspitasari dan Ahmad Rizal Zakaria sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Mojokerto periode 2018-2023 di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Senin.
“Selamat kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Mojokerto, dan terima kasih kepada Plt Wali Kota Suyitno yang sudah mengabdi,” ujarnya di sela sambutannya.
Pakde Karwo, sapaan akrabnya, mengingatkan pasangan kepala daerah Kota Mojokerto tidak lupa terhadap rakyat setempat, sebab dikhawatirkan menjadi penyakit bagi pemimpin yang menang di kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
“Saat kampanye suka menyapa, tapi kalau sudah jadi tidak suka, entah karena lupa atau pura-pura lupa. Nah, penyakit seperti itu jangan sampai ada,” ucapnya.
Selain itu, Gubernur juga menegaskan agar wali kota dan wakil wali kota menghilangkan batasan pro dan kontra selama masa menjelang Pilkada, tapi justru harus dirangkul serta berkolaborasi demi kepentingan dan kesejahteraan rakyat.