Banyuwangi – Sebuah Tari Gandrung Menang Menur yang ditampilkan tiga penari cantik ikut menyemarakan pengukuhan Badan Pengendali Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar di Gedung Waringin Anom Kab. Banyuwangi,Sabtu (1/12/2018).
Tiga penari tampil sangat rancak dan penuh semangat dihadapan Ketua DPD l Partai Golkar Jawa Timur Zainudin Amali dan sekretaris DPD Sahat Tua Simanjuntak, Ketua FPD ll Partai Golkar Ruliyono, SH dan undangan. Mereka adalah siswi siswi SMP yang menjadi binaan partai Golkar Banyuwangi.
Tak lupa dalam kesempatan tersebut Zainudin Amali memberikan santunan kepada yatim piatu.
Rombongan Zainudin Amali disambut penari mulai dari turun kendaraan sampai masuk lokasi. Sementara sekitar 500 kader Golkar Banyuwangi menyambut dengan gegap gempita. Selain itu rombongan disuguhi tari oleh kader partai.
Pengukuhan Bappilu Banyuwangi ditandatangani Ketua DPD ll Partai Golkar Banyuwangi Ruliyono SH dan Sekretaris Muhammad Sahlan,S.Sos,MA
Ketua Partai Golkar Golkar Jawa Timur mengatakan Pelantikan Bappilu Banyuwangi bersamaan dengan Rakornis Bappilu dan pelepasan Caleg DPR RI, DPRD Provinsi dan Caleg DPRD Kab. Banyuwangi.
Golkar Banyuwangi hendaknya mengatifkan semua elemen, kinerjanya harus dilipatgandakan dan mengajak semua tokoh. “Kerja Golkar harus berkelanjutan,” tandasnya.
Pihaknya sangat mendukung tekat ketua Golkar Banyuwangi dengan target 10 kursi yang setera 20 persen. Kalau pada 17 April 2019 nanti tidak bisa mewujudkan 10 kursi tidak akan bisa mengusung calon daerah. Mengapa ini saya sampaikan, agar supaya kedepan Golkar tidak di ombang ambingkan oleh partai lain.
Zainudin Amali mengatakan bahwa Bappilu yang baru dilantik dan dilaksanakan tadi adalah pelaksana penyelenggaraan dibidang elektoral dan yang untuk selanjutnya memberikan dukungan administratif dan dukungan lainya. Bappilu bertanggung jawab terhadap pemenangan Golkar.