Soekarwo Imbau Warga Jatim tak Hadiri Reuni Aksi 212

Soekarwo Imbau Warga Jatim tak Hadiri Reuni Aksi 212
Soekarwo Imbau Warga Jatim tak Hadiri Reuni Aksi 212

Surabaya – Reuni Aksi 212, akan digelar di Monas, Jakarta, pada Ahad (2/12/2018). Diperkirakan, ajang silaturahmi tersebut akan dihadiri jutaan orang yang berdatangan dari berbagai daerah di Indonesia. Namun, Gubernur Soekarwo mengimbau, sebaiknya masyarakat Jawa Timur tidak perlu berangkat ke Jakarta untuk menghadiri reuni tersebut.

“Sebaiknya, cukup aspirasinya saja yang disampaikan, tidak usah orangnya ke sana,” kata Pakde Karwo di Gedung Negara Grahadi, Jumat (30/11/2018).

Sebab, lanjutnya, demokrasi yang bermutu itu, aspirasinya sampai. Bukan malah fisik, namun aspirasinya tidak sampai.

Menjawab apa yang dikhawatirkan, Pakde Karwo mengatakan, perjalanan ke Jakarta itu jauh. Ia khawatir warganya mengalami kendala di perjalanan, semisal kecelakaan, atau juga kesulitan biaya.

“Jadi, saya imbau, tidak usah berangkat. Sebaiknya kontennya, atau isi dan maksudnya saja yang dikirimkan ke Jakarta,” ujarnya.

Pakde Karwo mengaku bukan ahli politik, sehingga dia tak bisa menilai apakah reuni tersebut ada nuansa politisnya.

Sementara Imam Besar Front Pembel Islam Rizieq Shihab menyerukan, umat Islam dan rakyat Indonesia untuk berbaur bersama dalam Reuni Aksi 212, Ditegaskan, Reuni Aksi 212 bukan sekadar nostalgia, tapi mesti menjadi media konsolidasi umat untuk melawan kezaliman dan menegakkan keadilan.

“Reuni 212 momentum kebangkitan umat Islam dan rakyat Indonesia. Media konsolidasi untuk melawan kezaliman,” kata Rizieq Shihab, lewat video yang diunggah akun Front TV di Youtube pada Kamis (29/11).