Lamongan – Menjadi salah satu desa peraih penghargaan Anubhawa Sasana Desa dari Kementerian Hukum dan Ham RI. Desa Tirem, Kecamatan Duduk Sampeyan, Gresik, diharapkan bisa menjadi motivasi bagi desa-desa lainnya di Kabupaten Gresik.
Seperti yang diungkapkan wakil Bupati Gresik Moh. Qosim usai menerima penghargaan Anubhawa Sasana Desa dari Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly di halaman Gedung Balakota Malang,
“Kami berharap penghargaan yang diberikan Kemenkumham kepada Desa Tirem menjadi virus positif dan motivasi bagi desa-desa lainnya di Kabupaten Gresik.” ungkapnya. Kamis (22/11/2018).
Dia juga menegaskan, pihaknya akan terus berupaya melakukan sosialisasi dan memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya patuh dan punya pemahaman terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku.
“Kita semua berharap seluruh desa di Kabupaten Gresik memiliki tingkat kesadaran yang sama terhadap peraturan perundang-undangan,” ujar Wabup.