Cirebon, Jawa Barat – Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, mengatakan, partai yang dipimpinnya menargetkan 110 kursi DPR pada Pemilu 2019.
“Golkar target keseluruhannya adalah 110 kursi DPR atau 18 persen,” kata Airlangga, di Cirebon, Sabtu.
Airlangga mengatakan, target itu akan diupayakan untuk terpenuhi dan dilampaui, karena kata dia partai Golkar merupakan satu-satunya partai yang mempunyai jaringan sangat kuat.