“Saya bilang ke dokter, saya tanggung jawab dengan kondisi Todd karena kami membutuhkannya. Badannya memang masih demam saat itu,” tutur Indra.
Dengan kondisi seperti itu, memang tidak ada perubahan yang dibuat oleh Todd dan pertandingan tetap berakhir dengan skor 0-2 untuk kemenangan Jepang. Meski demikian, Indra tetap mengapresiasi tinggi kinerja seluruh pemainnya.
“Saya puas dengan apa yang mereka tampilkan,” kata pelatih asal Sumatera Barat tersebut.