Sumenep – Gubernur Jawa Timur Soekarwo mendampingi Presiden RI Joko Widodo membuka Festival Keraton dan Masyarakat Adat Asia Tenggara ke-5 Tahun 2018 di depan Masjid Jamik Kabupaten Sumenep, Minggu (28/10) sore.
Sekitar pukul 16.30 WIB, Pakde Karwo yang didampingi Bude Karwo, bersama rombongan Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo memasuki tenda undangan menyaksikan berbagai penampilan Festival Keraton ini.
Dalam sambutannya, Presiden RI Ir. Joko Widodo meminta kepada seluruh peserta festival dan masyarakat untuk terus menjaga, merawat dan memelihara rasa persatuan, persaudaraan dan kerukunan. Karena pada dasarnya aset Bangsa Indonesia itu persatuan, kerukunan dan persaudaraan.
Dijelaskan, Bangsa Indonesia maju dalam teknologi, tetapi jangan sampai mundur dari budaya. Berbagai budaya ini bisa dilihat dari festival keraton ini.
“Betapa perbedaan kita terlihat. Berbeda agama, adat, suku. Tetapi kita tetap bersatu dan rukun. Inilah anugerah yang diberikan Tuhan kepada Indonesia. Karena itu, kita harus mempertahankan akar budaya, jaga terus persatuan dan kesatuan,” ujar Presiden RI.