Surabaya – Gubernur Jawa Timur Dr. H. Soekarwo mendampingi kunjungan kerja Presiden RI Joko Widodo meresmikan jembatan non tol biasa Surabaya – Madura (Suramadu). Peresmian jembatan non tol tersebut dilakukan di atas jembatan utama Suramadu, pada Sabtu (27/10).
Pakde Karwo sapaan akrabnya mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Presiden Jokowi yang secara resmi memberlakukan jembatan non tol Suramadu yang menghubungkan dua daerah di Jatim melewati Selat Madura itu.
Bedasarkan data yang ada, panjang Jembatan Suramadu membentang sejauh 5.44 km yang dapat dilalui oleh dua ruas kendaraan baik motor, mobil dan bis hingga truk yang melintas.
Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menjelaskan, pada tahun 2015 lalu berdasarkan masukan dari Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama hingga Ikatan keluarga Madura yang initinya agar tarif tol untuk kendaraan bermotor di gratiskan. Masukan tersebut, oleh pemerintah kemudian dikaji dan diputuskan bahwa untuk tarif tol bagi pengguna kendaraan bermotor di gratiskan.