Pakde Karwo: UMKM Topang Perekonomian Jatim

Pakde Karwo: UMKM Topang Perekonomian Jatim
Gubernur Jatim Soekarwo (dua kiri) bersama mantan Gubernur Jatim Imam Utomo (kiri) beserta pejabat Forkopimda Jatim sebelum upaara peringatan Hari Jadi Ke-73 Provinsi Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Jumat (12/10).

Surabaya – Gubernur Jawa Timur Soekarwo menyampaikan keberadaan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terbukti mampu menopang pertumbuhan
sekaligus sebagai tulang punggung perekonomian di wilayahnya.

“Kontribusi UMKM sangatlah besar dalam mewujudkan peran digital ekonomi di Jatim,” ujarnya di sela menjadi inspektur upacara Hari Jadi Ke-73 Provinsi Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo Surabaya, Jumat.

Berdasarkan sensus ekonomi yang dilakukan pada tahun 2006, kata dia,
jumlah UMKM Jatim sebanyak 4,2 juta, kemudian pada 2012 meningkat jadi
6,8 juta, bahkan jumlahnya terus meningkat dan tumbuh pada 2016
menjadi 12,1 juta UMKM.

Pakde Karwo, sapaan akrabnya, juga menjelaskan pada 2016, UMKM memberi
kontribusinya terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Jatim sebesar 57,52 persen.

Sementara itu, tema pada peringatan Hari Jadi Jatim tahun ini yakni “Makmurkan Jawa Timur Melalui Industri UMKM Berbasis Digital” sehingga diharapkan menjadi “smart province” melalui digital ekonomi.