KEDIRI – Usai melakukan sosisalisasi dan pemaparan tanggap Siaga dan Bencana di Desa Tarokan, Kecamatan Tarokan, Kamis (4/10/2018), BPBD Kabupaten Kediri kembali melaksanakan program tersebut di Desa Kanyoran, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri.
Sebanyak 50 peserta dari semua unsur masyarakat mengikuti kegiatan ini. Bertindak sebagai narasumber, Syamsul Hidayah, SP. dari Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Kediri, yang menyampaikan materi tentang pengenalan, cara budidaya dan pengembangbiakan narwastu sebagai tanaman pengendali erosi dan tanah longsor.
Lalu, Khoirul Huda dari Pos Pantau Gunung Api Kelud ( PPGA), yang menyampaikan materi tentang pergerakan tanah di kawasan Kabupaten Kediri. Sedangkan materi terakhir, tentang tanggung jawab dalam kebencanaan, yang disampaikan Sigit Widianto dari Fasilitator Pengurangan Resiko Bencana Berbasis Masyarakat (FPRBBM).