Puluhan Ribu Warga Ngungsi di 109 Titik Lokasi

Puluhan Ribu Warga Ngungsi di 109 Titik Lokasi
Ribuan massa menunggu angkutan untuk evakuasi

Ia menyebut masyarakat Palu maupun Donggala mendirikan tempat pengungsian secara spontan dan mandiri sehingga membuat kuantitas titik pengungsian semakin banyak.

“Saya jelaskan, kok banyak lokasi-lokasi penampungaan itu? Sebenarnya itu spontan dari masyarakat, itu ada tempat-tempat pengumpulan para pengungsi,” kata Wiranto.

Wiranto lantas menceritakan pengalamannya ketika datang ke Palu beberapa waktu lalu. Ia menggambarkan para pengungsi di wilayah tersebut termasuk kelompok masyarakat yang terbilang mampu. Karena trauma, mereka masih takut balik ke rumah.

Kata Wiranto, sekitar 4.873 personel gabungan dari TNI dan Polri akan dikerahkan ke Palu dan Donggala untuk membantu penanganan masa tanggap darurat bencana. Rinciannya, 2.873 personel TNI dan sekitar 2.000 personal kepolisian. Jumlah personel TNI dimungkinkan akan tarus bertambah. (nur/wt)