Forkopimda Jatim Deklarasikan Pemilu 2019 Aman dan Damai

Forkopimda Jatim Deklarasikan Pemilu 2019 Aman dan Damai
Deklarasi Pemilu 2019 damai oleh Forkopimda Jatim di Mapolda Jatim di Surabaya, Kamis.

Surabaya – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jawa Timur
berkumpul di Mapolda Jatim di Surabaya, Kamis guna mendeklarasikan Pemilu 2019 berlangsung aman dan damai.

Deklarasi sendiri dihadiri Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan beserta Kapolres Jajaran, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Arif Rahman, Ketua KPU Jatim Eko Sasmito, Ketua Bawaslu Jatim M. Amin dan Ketua DPD partai politik di Jatim.

Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan mengatakan deklarasi ini sebagai
tindak lanjut deklarasi yang diselenggarakan KPU Jatim beberapa waktu lalu dan melibatkan semua stake holder yang terlibat dalam pelaksanaan
Pemilu 2019.

“Pemilu 2018 sarat dengan potensi kerawanan di antaranya ujaran
kebencian atau hate speech. Acara ini juga sebagai momentum yg baik untuk interosfeksi diri sesuai dengan fungsi kita masing-masing dalam
melaksanakan pemilu,” kata Luki.

Menurut Luki, indikator keberhasilan pelaksanaan pemilu adalah tingginya partisipasi masyarakat dan sedikitnya pelanggaran pemilu.