Sepakbola Asian Game lawan UEA Tahan 2-2, Indonesia Akhirnya Kalah Adu Finalti

Sepakbola Asian Game lawan UEA Tahan 2-2, Indonesia Akhirnya Kalah Adu Finalti
Stefano Lilipaly merayakan gol Timnas U-23 Indonesia ke gawang Uni Emirat Arab pada pertandingan babak 16 besar Asian Games 2018 di Stadion Wibawa Mukti, 24 Agustus 2018.

Hingga akhirnya pada menit ke-53, Beto berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dengan memanfaatkan umpan silang dari pemain pengganti, Septian David Maulana.

Evan Dimas hampir menambah keunggulan melalui tendangan langsung dari luar kotak penalti pada menit ke-62. Namun, tendangannya masih belum menemukan sasaran.

Namun, UEA kembali menambah keunggulan melalui eksekusi penalti dari Zayed Alameri pada menit-65. Pada akhir menit laga, Evan Dimas hampir berhasil menyamakan kedudukan, tetapi tendangannya masih melebar dari gawang UEA.

Pada menit ke-90+4, Stefano Lilipaly berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 setelah berhasil memanfaatkan umpan dari Saddil Ramdani.

Hingga peluit panjang ditiupkan, skor bertahan imbang 2-2. Dengan hasil ini, pertandingan berlanjut ke babak tambahan.

Pencetak gol adu finalti
Indonesia : Stefano Lilipaly, Davit Maulana (gagal), Beto, Ramdani (gagal), M Hargianto.
UEA : Alhabsi, Zayid, Khalid, Ghani (gagal), Abdullah

Susunan pemain timnas U-23 Indonesia kontra Uni Emirat Arab:

Indonesia: 12-Andritany Ardhiyasa; 2-I Putu Gede, 3-Andy Setyo Nugroho (14-Septian David Maulana 46′), 16-Hansamu Yama (C), 7-Rezaldi Hehanussa; 4-Zulfiandi, 6-Evan Dimas, 18-Irfan Jaya 17-Saddil Ramdani 69′); 10-Stefano Lilipaly, 13-Febri Haryadi (20-Ilham Udin 87′), 9-Alberto Goncalves. Pelatih: Luis Milla

Uni Emirat Arab: 22-Mohamed Alshamsi, 3-Ahmed Almehrzi, 4-Salem Alsharji, 5-Esmail Alali, 12-Khaled Aldhanhani, 16-Ali Alyahyaee, 19-Mohamad Alattas, 24-Mohammed Almesmari, 26-Shaheen Aldarmki (7-Ahmad Alhashmi 76′), 27-Zayed Alameri, 29-Rashed Musabbah (18-Abdalla Ghanim Alalawi 57′) Pelatih: Magiet Skorza