Gubernur Jatim: Dormitory Jadi Bagian Bangun Karakter Mahasiswa

Gubernur Jatim: Dormitory Jadi Bagian Bangun Karakter Mahasiswa
Gubernur Jatim: Dormitory Jadi Bagian Bangun Karakter Mahasiswa

Surabaya – Dormitory atau asrama banyak memiliki manfaat bagi mahasiswa, khususnya mahasiswa baru. Salah satunya adalah menjadi bagian dalam membangun karakter.

Hal tersebut disampaikan Gubernur Jatim, Dr. H. Soekarwo saat Ground Breaking Ceremony Airlangga Dormintory di Kampus C Unair, Surabaya, Senin (20/8).

Oleh karena itu, lanjut Pakde Karwo-sapaan akrab Gubernur Jatim inu, dormitory menjadi sebuah kebutuhan bagi kampus masa kini, karena banyak hal positif yang bisa dilakukan para mahasiswa dalam mengisi waktu diluar jam kuliah di tempat ini, khususnya dalam hal membangun karakter. Di dalam dormitory pula, dapat diisi berbagai hal, termasuk kegiatan ekstrakulikuler yang mengajarkan tentang achievement, dan membangun jiwa petarung.

Gubernur Jatim: Dormitory Jadi Bagian Bangun Karakter Mahasiswa
Gubernur Jatim: Dormitory Jadi Bagian Bangun Karakter Mahasiswa

Ditambahkan, secara tidak langsung, dormitory bisa menangkal pengaruh negatif dan menutup faham radikal di lingkungan mahasiswa. “Dengan budaya khas yang dimiliki Jatim, dormitory bisa menjadi bagian dalam mengisi waktu luang mahasiswa dan sekaligus menjadi bagian penting dalam memupuk local wisdom,” ujarnya.