Sidoarjo Peduli Gempa Lombok

Sidoarjo Peduli Gempa Lombok
Sidoarjo Peduli Gempa Lombok

Sementara Kepala Pelaksana BPBD Pemkab Sidoarjo, Ir Dwidjo Prawito menegaskan mulai hari ini Pemkab Sidoarjo membuka penerimaan bantuan. Saat ini korban gempa membutuhkan beberapa bantuan barang yang sangat diperlukan. Diantaranya bantuan selimut, makanan siap saji serta obat-obatan dan popok anak-anak balita .

Dwidjo tidak menarget seberapa banyak bantuan yang terkumpul. Namun jika bantuan yang terkumpul dirasa cukup, diupayakan segera dikirim ke Lombok NTB.

“Penggalangan bantuan kali ini adalah program Sidoarjo Peduli Untuk Korban Gempa Lombok. Masyarakat dapat membantu dengan uang tunai atau barang.

Minimal kalau bisa uang tunai diserahkan ke rekening Bank Jatim ke program Sidoarjo Peduli Untuk Korban Gempa Lombok atau barang-barang yang diperlukan saat ini,” tandasnya. (eka/med)