Surabaya – Forum Rektor Indonesia (FRI) harus mengevaluasi fungsi lembaga pendidikan di perguruan tinggi, apakah lembaga pendidikannya sudah pada posisi yang benar untuk mendidik dan melatih mahasiswa, atau sebaliknya belum sesuai yang diharapkan.
Hal tersebut disampaikan Gubernur Jatim, Dr. H. Soekarwo saat memberikan keynote speech di acara Seminar Kepemimpinan Nasional Cerdas dan Berkarakter yang diselenggarakan oleh FRI di Hotel JW Marriot, Surabaya, Sabtu (11/8).
Para rektor, lanjutnya, juga harus melihat dari sisi keilmuan, apakah ilmu yang diberikan sudah sesuai metode atau belum dan apakah disampaikan dengan cara benar. Apabila sudah sesuai, secara tidak langsung juga akan memberikan semangat bagi para pemimpin.