Surabaya – Pemilih pemula termasuk di antaranya pensiunan TNI dan Polri yang siap menggunakan hak suaranya dalam Pemilihan Legislatif 2019 di Kota Surabaya bertambah 35.140.
“Pemilih pemulah itu pemilih yang belum pernah menggunakan hak pilih. Dikategorikan pemilih pemula karena tanggal 17 April 2019 sudah berumur 17 tahun,” kata Ketua KPU Surabaya Nur Syamsi di acara Sosialisasi Tahapan Pemutaakhiran Data Pemilih di Surabaya, Jumat.
Menurut dia, Daftar Pemilih Sementara (DPS) Kota Surabaya pada Pemilu 2019 sebanyak 2.041.201 pemilih. DPS tersebut merupakan hasil pemutakhiran dari Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pilkada 2018 sejumlah 2.006.061 pemilih.
“Jadi ada penambahan sekitar 35.140 pemilih yang berasal dari pemilih pemula termasuk di antaranya pensiunan TNI-Polri,” katanya.
Sedangkan pada 22 Juli 2018, lanjut dia, KPU Surabaya akan menetapkan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) pada Pemilu 2019.