Ketinggalan satu gol seperti memicu semangat pemain-pemain Panama. Mereka yang lebih banyak bertahan di babak pertama, kali ini berani melakukan serangan.
Michael Murillo nyaris menyamakan kedudukan di menit ke-53. Lolos dari kawalan bek Belgia, Murrillo berhasil meraih bola umpan jauh dari belakang. Tapi tembakannya masih bisa dihadang dengan kaki oleh kiper Thibaut Courtois.
Romelu Lukaku memperbesar keunggulan Belgia jadi 2-0 di menit ke-69. Dia membobol gawang Panama dengan sundulan memanfaatkan umpan terukur yang dilepaskan oleh Kevin de Bruyne dari luar kotak penalti.
Belgia yang kini berada di atas angin semakin bersemangat melakukan tekanan. Sementara pemain-pemain Panama tampak kerepotan menerima gempuran bertubi-tubi yang dilancarkan Eden Hazard dkk.
Romelu Lukaku kembali mencatatkan namanya di papan skor untuk membawa Belgia unggul 3-0 di menit ke-75. Dalam sebuah serangan balik cepat, Eden Hazard yang mendribel bola dari tengah lapangan, kemudian mengoper bola kepada Lukaku di luar kotak penalti. Dengan mudah Lukaku melepaskan tembakan kaki kiri dan gol.
Belgia agak mengendurkan tekanan pada 10 menit akhir. Situasi itu dimanfaatkan oleh Panama untuk melakukan serangan. Tapi upaya keras Panama tak mampu menembus pertahanan kokoh Belgia.
Hingga peluit akhir berbunyi tak ada gol yang tercipta. Pertandingan dimenangi oleh Belgia dengan skor akhir 3-0.
Susunan Pemain:
Belgia: Thibaut Courtois (gk); Toby Alderweireld, Dedryck Boyata, Jan Vertonghen, Thomas Meunier, Kevin De Bruynw, Axel Witsel (Nacer Chadli’90), Dries Mertens (Thorgan Hazard’83), Eden Hazard, Yannick Carrasco (Mousa Dembele’75), Romelu Lukaku.
Panama: Jaime Penedo (gk); Michael Murillo, Roman Torres, Fidel Escobar, Erick Davis, Edgar Barcenas (Gabriel Torres’63), Armando Cooper, Gabriel Gomez, Anibal Godoy, Jose Luis Rodriguez (Ismael Diaz’65), Blas Perez (Luis Tejeda’73). (nov)