Di awal babak kedua, PSM mencoba mengambil dominasi, namun pertahanan Persebaya tampil rapat. Akibatnya, hingga memasuki menit ke-60 hampir tak ada tekanan Juku Eja yang benar-benar mengancam pertahanan tim tamu.
Di menit ke-63 Juku Eja hampir saja memecah kebuntuan. Rizky Pellu menuntaskan sebuah umpan tendangan bebas dengan sundulan, tetapi laju bola tak menuju ke sasaran.
Gol akhirnya tercipta pada menit ke-72. Umpan sepak pojok Rasyid Bakri dituntaskan dengan baik oleh Rizky Pellu. Lewat sebuah sundulan terukur, Rizky mengarahkan bola ke sudut kanan bawah gawang sehingga tak mampu dijangkau Miswar Saputra. Skor pun berubah menjadi 1-0.
Persebaya berusaha membalas. Di menit ke-80, Rendy Irwan menusuk di sektor kanan kotak penalti, melewati satu pemain lawan, dan tinggal berhadapan dengan Rivky Mokodompit. Sayangnya penyelesaian akhir Rendy rak maksimal. Bola hasil tendangannya melambung tinggi di atas gawang.
Tujuh menit jelang laga usai, giliran PSM yang nyaris mencetak gol. Umpan silang Muhammad Rahmat dituntaskan Ferdinand Sinaga dengan sundulan, tetapi bola menyamping tipis di kiri gawang.
Lima menit kemudian giliran Wiljan Pluim yang mengancam. Gol tak tercipta karena bola hasil tendangan lengkungnya dapat ditepis Miswar Saputra.
Tak ada gol tambahan. Skor 1-0 untuk kemenangan PSM Makassar bertahan hingga partandingan berakhir. (nov)