Patung Gandrung Jujur, Tulus dan Ikhlas Diresmikan Wabup Yusuf

Patung Gandrung Jujur, Tulus dan Ikhlas Diresmikan Wabup Yusuf
Wabup Yusuf Widyatmoko Saat Meresmikan Patung Gandrung

Bagaimana kita hidup bermakna, manfaat bagi sesama dan kita sebagai perwujudan cinta kasih,” ujar Manager Kebun Kaliselogiti, Benny Hendricrianto, Kamis (7/6/2018).

Memang, kata Benny, kegiatan tahun 2018 ini ada 4 kegiatan yang dikemas jadi satu kegiatan, yakni pertama peresmian patung gandrung jujur tulus ikhlas Kalisegiri, kedua selamatan giling perdana panen kopil robusta tahun 2018, ketiga buka puasa bersama dan keempat implementasi dari sedekah tadi kita santunan anak yatim.

“Dan, alhamdulillah kegiatan ini diikuti seluruh afdeling-afdeling yang ada itu mau menyisihkan sebagaian rezekinya bagi yang berhak dengan cara sukarela. Tidak hanya dilakukan di besaran, tapi juga dilakukan di tiapp-tiap afdeling. Jadi, hal ini manfaatnya luar biasa,” ungkap Benny.

Untuk patung gandrung Jujur, Tulus dan Iklas itu tidak mengeluarkan dana cukup besar.

Karena tenaganya melibatkan karyawan yang memiliki kemampuan sederhana, tapi layak ditampilkan. Untuk patung gandrung Jujur, Tulus dan Ikhlas itu langsung diresmikan Wakil Bupati Banyuwangi, Yusuf Widyatmomo.

Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri Kabag Tanaman PTPN XII, Yualianto, Kormanbun Banyuwangi, Arief Budiyanto, Danlanal Banyuwangi diwakili Mayor Budi dan Forpimkan dan Kades Ketapang. (ari)