Tuban  

10 Persen Bus Angkutan Lebaran Tidak Standart

10 Persen Bus Angkutan Lebaran Tidak Standart
ILUSTRASI : Bus antar Kota Antar Provinsi yang siap brangkap dari teminal Bungurasih Sidoarjo. Sekitar 10 persen dari 3.500 bus angkutan lebaran yang sudah menjalani uji fisik diketahui tidak memenuh standart

“Jumlah pemudik tahun ini meningkat berkisar 5-10 persen dibandingkan tahun lalu,” ucapny,a menambahkan.

Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) VIII Surabaya I Ketut Darmawahana, di sela-sela pembukaan jembatan Widang Tuban, menambahkan perbaikan jembatan Widang yang melintas di Bengawan Solo yang ambruk pada 17 April, menelan biaya sekitar Rp15 miliar.

“Biaya masih bisa berkembang, sebab masih ada kerangka jembatan di Bengawan Solo yang harus diangkat,” ujarnya.

Dari hasil pengecekan yang dilakukan, lanjut dia, kondisi 40 jembatan yang ada di Jawa Timur, dalam keadaan baik dan aman dilalui para pemudik.

Pemanfaatan jembatan Widang di bagian barat yang melintas di Bengawan Solo dilakukan hari ini dengan dihadiri Gubernur Jawa Timur, Soekarwo.(den)