Kiai Abdul mencontohkan satu di antara program Gus Ipul yang pro dengan kesejahteraan NU. Misalnya, program pengembangan Madrasah Diniyah (Madin) di Jawa Timur.
Yang mana, tiap tahunnya di sepuluh tahun terakhir, Pemrov Jatim telah memberikan alokasi anggaran hingga ratusan miliar untuk membantu program madin. “Inilah yang harus dilanjutkan. Selama ini, program pemrov Jatim telah bagus. Sehingga, harus dilanjutkan,” katanya.
Menanggapi dukungan ini, Gus Ipul pun kian optimistis bisa meraih kemenangan di Madiun Raya. “Saya sempat mendapat informasi kalau suara kita disini masih kurang diunggulkan. Namun, apabila melihat semangat hari ini, saya kembali optimistis,” kata Gus Ipul pada sambutannya.
“Sepulang dari tempat ini, kami harapkan relawan lanjutkan bekerja. Waktu kita kurang dari sebulan. Maka harus dimaksimalkan,” kata Gus Ipul yang juga salah satu Ketua PBNU ini.
Selain menghadiri deklarasi ini, Gus Ipul rencananya akan melakukan kunjungan di sejumlah tempat di Kota dan Kabupaten Madiun. Di antaranya, dengan mengunjungi sejumlah sentra kerajinan. (den)