Golkar Jatim Ajak Ketum Safari Ramadhan Keliling Jatim

Golkar Jatim Ajak Ketum Safari Ramadhan Keliling Jatim
Wakil Ketua Golkar Jawa Timur bidang Kerohanian KH Zahrul Azhar As'ad (Gus Han)

SURABAYA – DPD l Golkar Jawa Timur ingin mengajak Ketu Umum Airlangga Hartarto keliling Jawa Timur selama bulan suci Ramadhan 1439 H. Safari ramadhan ini sekaligus konsolidasi organisasi.

Wakil Ketua Golkar Jawa Timur bidang Kerohanian KH Zahrul Azhar As’ad (Gus Han) mengatakan, hasil rapat koordinasi panitia ramadhan tingkat provinsi setidaknya ada empat sampai lima tempat yang akan dikunjungi yaitu wilayah Malang, Mataraman, Tapal Kuda, Madura dan wialayah pesisir mulai Gresik, Lamongan, Bojonegoro dan Tuban.

Hanya saja untuk tempatnya belum ditentukan mengingat kami harus menyesuaikan dengan jadwal Ketua umum dan Ketua DPD l Jawa Timur.

“Sangat sayang kalau kehadiran Ketum hanya buka bersama. Jadi kita akan setting untuk buka bersama sampai tarwih dilanjutkan konsolidasi,” ungkap Gus Han.

Untuk tingkat provinsi Jawa Timur ada dua agenda baik yang bersifat internal maupun ekternal. “ Thema besar kita sambut ramadhan, bersihkan hati menuju kemenangan yang hakiki”.

Menurut Gus Han untuk internal, dalam bentuk buka bersama masing masing pengurus sedangkan untuk keluar diantaranya menyiapkan takjil bagi para Jamaah Masjid Al Mujahidin yang kebetulan ada di areal kantor Golkar Jatim Jalan Ahmad Yani Surabaya. Selain itu ada kegiatan tarwih bersama dan tadarusan.