Menurutnya, aksi nakal tengkulak memang harus diantisipasi semaksimal mungkin, guna memonitoring melambungnya harga dipasaran, utamanya beras. Maka itu, peran Satgas nanti akan langsung diterjunkan ke pemukiman warga.
” Bukan hanya beras yang menjadi monitoring, melainkan 3 komoditas lainya, seperti minyak goreng, gula pasir dan tepung juga menjadi pantauan. Lantaran, komoditas inilah yang paling banyak dibutuhkan masyarakat saat Ramadhan maupun Idul Fitri ” ujarnya.
Terakhir, Defrizal berharap peran Satgas Pangan bisa berjalan maksimal. Hingga, peran Bulog yang fungsi utamanya stabilisasi harga akan berjalan sesuai porsinya dengan didukung perangkat yang ada. (bud)