Lamongan – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 1 , Khofifah Indar Parawansa mengawali kegiatan navigasi programnya ke salah satu pasar ikan di Kabupaten Lamongan. Di pasar tersebut, Khofifah menyisir tempat penjualan ikan sambil mendengar keluhan dan aspirasi pedagang ikan serta para nelayan.
Kedatangan Khofifah, langsung menjadi rebutan warga pasar untuk foto bareng. Meski becek dan amis ikan menyengat, Khofifah tetap melayani permintan mereka yang ingin menyalami dan swafoto.
Suasana pun tampak begitu riang dengan iringan lagu ‘wes wayahe’ yang diiringi alunan akustik. Pedagang yang berdiri jauh seketika menyemut mendekati tempat Khofifah berdiri untuk memeluk, merasa takut ketinggalan untuk mengabadikan momen bersama Menteri Sosial 2014-2018 tersebut.
Sebagaimana yang dilakukan, salah satu pedagang ikan, Siti Maria Ulfa. Ia mengaku senang didatangi Cagub nomor urut 1 itu. Apalagi Siti juga mengaku sangat mengagumi sosok Khofifah yang mudah membaur serta santun berkomunikasi dengan siapapun.
“Senang, beliau orang baik dan sangat santun, saya sudah lama mengagumi sosok beliau karena mudah merakyat,” kata Siti Maria Ulfa. Sabtu, (28/4/2018).