Jakarta – Liverpool membuang keunggulan lima gol yang sempat mereka miliki atas AS Roma dan “hanya” meraih kemenangan 5-2 atas tamunya di laga pertama semi final Liga Champions di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Rabu dini hari WIB.
Jika menilik dari pengalaman Barcelona yang sempat unggul 4-1 di laga pertama perempat final atas Roma namun dikalahkan 0-3 kala mengunjungi Stadion Olimpico, maka Liverpool tidak bisa menganggap skor agregat 5-2 saat ini cukup aman untuk tiket mereka ke final.
Terlepas dari peluang Liverpool di laga kedua nanti, Mohamed Salah menjadi bintang kemenangan Pasukan Merah di laga pertama, dengan mencetak dua gol dan mengirimkan dua assist.
Catatan serupa, dua gol dan dua assist, juga dicatatkan oleh Roberto Firmino, sementara Sadio Mane menyumbangkan satu gol untuk kemenangan Liverpool.
Gol tandang Roma, yang jadi bekal penting menyongsong laga kedua, dicetak oleh Edin Dzeko dan tendangan penalti Diego Perotti.
Laga kedua akan dilangsungkan di Stadion Olimpico, Roma, Italia, pada Kamis (3/5) dini hari WIB.
Selain ancaman mengulangi nasib Barcelona, Liverpool harus kehilangan Alex Oxlade-Chamberlain pada menit 18 babak pertama saat ia mengalami cedera di tengah upaya menghalau pergerakan Aleksandar Kolarov di sisi kiri.
Semenit setelah Georginio Wijnaldum masuk menggantikan Chamberlain, gawang Liverpool diancam tendangan spekulasi Kolarov yang beruntung masih bisa ditepis tipis oleh penjaga gawang Loris Karius demi membenturkannya ke mistar gawang.
Pada menit 30, Sadio Mane berhasil terlepas dari penjagaan dan berada dalam ruang tembak terbuka di hadapan penjaga gawang Alisson usai menerima umpan tarik Roberto Firmino. Namun penyerang tim nasional Senegal itu melepaskan tembakan yang melambung jauh di atas mistar gawang.
Mane, pada menit 34, berhasil menyarangkan bola ke gawang Roma, namun ia terlebih dahulu berada dalam posisi offside ketika menyambar umpan kiriman Andrew Robertson.
Beruntung, semenit berselang Salah berhasil mencetak gol pertamanya berawal dari kesalahan pemain Roma kehilangan bola di areanya sendiri. Firmino menyodorkan bola kepada Salah, namun Salah mengolahnya sejenak sebelum melepaskan tendangan melengkung ke area tiang jauh tak terjangkau Alisson dan membuka keunggulan Liverpool pada menit 35.
Dua menit berselang, Liverpool hampir menggandakan keunggulan namun bola sundulan Dejan Lovren menyambut sepak pojok masih membentur mistar gawang.
Keunggulan membuat Liverpool kian meningkatkan tekanan kepada tim tamu, dan di pengujung babak pertama, berawal dari sapuan Virgil van Dijk bola berhasil dikendalikan Firmino di paruh lapangan Roma.