Pakde Karwo Jamin Stok Bahan Pokok Jelang Ramadhan Aman

Pakde Karwo Jamin Stok Bahan Pokok Jelang Ramadhan Aman
Stok pangan Jawa Timur menjelang ramadhan dan idul fitru dijamin aman.

Surabaya – Gubernur Jawa Timur, Dr. H. Soekarwo menjamin stok bahan pokok di Jawa Timur menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) seperti bulan Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini aman.

Kepastian ini disampaikannya saat mengikuti Rapat Koordinasi Wilayah Tim Pengendalian Inflasi Daerah (Rakorwil TPID) se-Jatim dengan tema Manajemen Tata Niaga Pangan Dalam Rangka Menjaga Stabilitas Harga Menjelang HBKN di Hotel Shangri-La Surabaya, Kamis (19/4).

Pakde Karwo, sapaan lekat Gubernur Jatim ini menjelaskan, stok beras pada April, Mei dan Juni dipastikan aman. Dimana pada bulan Juni ini prognosa produksi beras di Jatim sebanyak 996.496 ton dengan konsumsi 297.243 ton, sehingga surplus 699.253 ton.

Selain itu, stok beras di gudang BULOG per tanggal 13 April 2018 sebanyak 147.334 ton yang tersebar di seluruh gudang BULOG di Jatim.

Untuk komoditas gula pasir, berdasarkan data stok produsen per 28 Februari 2018, di pabrik gula sebanyak 26.875 ton, tebu rakyat sebanyak 79.181 ton, dan pedagang sebanyak 220.810 ton. Sehingga total stok gula sebanyak 326.867 ton.

Sementara stok gula pasir di gudang BULOG per tanggal 13 April 2018 sebanyak 50.747 dan tersebar di seluruh gudang BULOG di Jatim.

Menurut Pakde Karwo, stok aman ini juga berlaku untuk komoditas pertanian seperti cabe merah besar, cabe merah keriting, cabe rawit merah, bawang merah dan jagung. Beberapa stok bahan pangan seperti daging sapi, daging ayam ras, dan telur juga dipastikan aman.

Namun, untuk prognosa stok kedelai dan bawang putih, pada Juni 2018 ini defisit 15.393 ton dan 3.820 ton.

“Pada prinsipnya semua surplus dan tugas kita kemudian mendistribusikannya ke berbagai provinsi, seperti beras Jatim yang didistribusikan ke 16 provinsi,” katanya.