SURABAYA – Kegagalan Deltras Sidoarjo untuk masuk daftar tim yang belum terkalahkan pupus di matchday kelima Liga 3 Kapal Api Jatim. Hasil imbang tanpa gol saat menjamu Persesa Sampang membuat kedua tim sama-sama gagal meraih poin absolut, Minggu (15/4) di stadion Deltras Sidoarjo.
Deltras pun dipastikan gagal memenuhi ambisinya untuk menebus tiga poin yang hilang akibat sanksi yang dijatuhkan asosiasi sepak bola dunia (FIFA) beberapa waktu lalu. Pelatih Deltras, Hanafi, mengakui bahwa penyelesaian masih menjadi kendala timnya. “Bukan hanya sekarang, tapi dari pertandingan pertama lini depan kita masih lemah. Kurang cepat mengeksekusi bola, masih sering bingung,” ujarnya.
Sementara itu, Pelatih Persesa, David Agus mengaku jika pada pertandingan ini tidak menyiapkan taktik khusus. “Saya tahu permainan mereka tidak begitu istimewa. Apalagi lini depan mereka memang tak tajam, jadi saya hanya minta anak-anak main disiplin posisi,” ujar David.
Baginya, hasil ini sangat berharga. “Setidaknya kami bisa mengamankan posisi di puncak klasemen Grup A,” pungkasnya. Sekadar catatan, dengan hasil ini Persesa tetap memimpin klasemen Grup A dengan 10 poin
Di pertandingan lain, The Lassak—julukan Persekabpas– terus melanjutkan tren positif kemenangan di kompetisi Liga 3 Kapal Api PSSI Jatim, menjamu Kresna FC tim asuhan Kasianto ini menang empat gol tanpa balas. Bermain di Stadion Pogar, Minggu (15/4) Laskar Sakera menang telak dengan skor 4-0, kemenangan ini membuat The Lassak semakin nyaman berada di puncak klasemen sementara, grup D Liga 3 dengan nilai 15 dari 5 kali kemenangan tanpa seri maupun kalah.
Sedangkan, Kresna FC terdampar di papan bawah klasemen sementara grup D tanpa meraih satu poin dari seluruh laga yang sudah dilakoni.
Prestasi yang sama diperoleh Malang United. Bertanding di grup B, Malang sukses mempecundangi tuan rumah Bojonegoro FC 4-1 sekaligus memimpin klasemen sementara. Perolehan yang sama dilakukan Blitar Poetra yang menang 1-0 atas Persepan Ponorogo untuk meraih kemenangan ke-4 dengan nilai 12.
Di grup F, PSID Jombang sukses memenangkan pertandingan keempatnya setelah menaklukkan tuan rumah Persenga Nganjuk 4-1 sekaligus memimpin klasemen dengan nilai 12 dari 4 kali bertanding. (nov)