Sumenep – Kepedulian kepada masyarakat ditunjukan Kapolsek Bluto Iptu Wahyudi Kusdarmawan, S.H. memberikan bantuan sembako di Dusun Sumber bentong Desa Karang cempaka, kecamatan Bluto, kabupaten sumenep, sabtu, 7/4/2018.
Kepada Ibu Sitti, umurnya sudah 100 tahun di Desa setempat, Wahyudi Kusdarmawan bersama pengurus dan anggota bhayangkari ranting bluto memberikan bantuan sembako berupa beras, mie, minyak goreng dan uang secukupnya.
“Rincian sembako beras 10 kg, telur, mie 1 dos, minyak goreng, sabun cuci dan sabun mandi, gula” ujar Kapolsek Bluto saat dikonfirmasi korantransparansi.com. selasa, 10/04/2018.
Kata Wahyudi Kusdarmawan setidaknya pemberian bantuan sembako kepada warga kurang mampu atau usianya mencapai 100 tahun itu bukan hanya sebagai bentuk kepedulian polisi pada warga.