Erick Tahalele, mantan anggota DPRD Kota Surabaya dua periode itu menjelaskan, selain undangan internal, Rakor juga mengundang Muslimat se Jaw Timur. Sedikitnya ada 500 Muslimat. Mereka itu adalah para koordinator sehingga nantinya hasil dari Rakor ini bisa disosialiasikan ke daerahnya masing masing.
Dikatakan bahwa Ketua Umum Pak Airlangga Hartarto akan memberikan sambutan pengarahan menyangkut soal suksesi pilkada serentak dan Pilgub Jawa Timur. “Kami juga akan memberikan kesempatan kepada Cagub Khofifah Indar Parawansa untuk menyampaikan sambutan,” tegas Erick Tahalele.
Dalam sukses Pilgub Jawa Timur kata Erick, partai sudah mengintruksikan kepada Fraksi Partai Golkar mulai DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota untuk bersinergi mengkampenyekan pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak.
Terhadap pasangan di daerah yang kebetulan partai pengusungnya tidak linier agar menyesuaikan diri. Sebaliknya yang partai pengusung linier, maka bisa bersama sama berkampanye.
Bagi Golkar Pilkada serentak 18 Kabupaten Kota dan Pilgub menjadi penentu menjelang Pileg dan Pilpres 2019 akan datang. “Kami harus allout di pilkada ini,” tegas Erick. (min)