Kediri  

Lakukan Rekontruksi, Polresta Kediri Buka Tabir Dugaan Teror Di Ponpes Ploso

Lakukan Rekontruksi, Polresta Kediri Buka Tabir Dugaan Teror Di Ponpes Ploso

KEDIRI – Demi menemukan titik terang perihal dugaan ancaman teror yang terjadi di Pondok Pesantren Al Falah, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Jumat (23/2/2018), Polresta Kediri melakukan rekontruksi di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Hal ini dilakukan, guna mengungkap teror orang tak dikenal yang diarahkan ke Masyayikh dan Gus yang berada di Ponpes Al-Falah beberapa hari lalu.

Dimana, adegan rekontruksi yang dilakukan dengan menggunakan peran pengganti pelaku, yakni anggota Polresta Kediri. Dan Rianto Gempol, saksi atau pelapor juga tidak bisa dihadirkan lantaran sedang pulang kerumahnya diwilayah Ngawi.

Hingga, Polisi hanya melakukan rekontruksi sesuai laporan awal dari pihak saksi saat kejadian. Tapi, dari beberapa kesimpulan rekontruksi belum bisa disampaikan awak media, lantaran masih banyak tahapan yang harus dilalui guna mengungkap dalang dugaan aksi teror di Ponpes Al-Falah tersebut.

AKBP Anthon Haryadi Kapolresta Kediri mengatakan, jika rekontruksi dilakukan guna menambah data kepolisian untuk mengungkap dugaan kasus teror di ponpes Al-Falah yang terjadi pada Senin (19/02/2018), lalu.