“Saya berharap, dari Jatim akan semakin banyak terlahir pelaku fesyen berkelas nasional dan internasional,” kata Puti.
Dari situ ia memahami keterhubungan industri fesyen rumahan dengan industri kreatif berkelas nasional dan internasional sekalipun. Ia terinspirasi untuk memperkuat ekonomi keluarga, yang tiang punggungnya adalah para perempuan perajin.
“Kita scale up industri fesyen skala kecil ke menengah, lalu jadi besar. Bangun sentra-sentra penunjang. Ada bordir, batik, dan sebagainya. Kita koneksikan dengan kampus dan pusat desain. Bangun kapasitas perajin perempuan. Fasilitasi modalnya. Pasti produknya semakin kompetitif,” jelas dosen tamu Kokushikan University, Jepang, tersebut.
“Semua upaya itu, tujuan akhirnya adalah penyejahteraan keluarga. Itu kami tetapkan dalam agenda prioritas dan janji kerja kami,” kata Puti.
Di tempat usaha milik Suningsingih itu, Puti disambut ramah para pekerja. “Merakyat, juga muda dan cantik. Mau belajar,” kata Suci, karyawati usaha itu.
Salah seorang perajin, Suwarsih, melihat Puti sebagai tokoh perempuan yang sopan dan ramah. “Orangnya tidak malu bertanya, belajar. Tadi kami sempat mengajari bagaimana membordir dan membatik,” kata dia.
Dari Pakis, Puti Guntur Soekarno bergeser ke Kecamatan Kepanjen untuk bertemu para pekerja pabrik rokok. (min)