Tottenham tekuk Arsenal berkat sundulan Harry Kane

Tottenham tekuk Arsenal berkat sundulan Harry Kane

JAKARTA – Tottenham Hotspur memenangkan Derby London setelah menundukkan Arsenal dengan skor 1-0 pada pertandingan Liga Inggris (Premier League) pekan ke-27 di Stadion Wembley, Sabtu.

Gol tunggal kemenangan Spurs dicetak striker andalan Timnas Inggris, Harry Kane, yang secara total telah membukukan 23 gol di liga domestik sepanjang musim ini, dan mencetak 101 gol sepanjang karirnya di kompetisi tertinggi Liga Inggris itu.

Kemenangan ini mendongkrak posisi Tottenham untuk naik sementara ke peringkat tiga klasemen Liga Inggris dengan 52 poin, unggul satu angka dari Liverpool dan dua angka dari Chelsea.

Sedangkan Arsenal dengan 45 poin masih tertahan di peringkat enam.

Pada jalannya laga, kedua tim nyaris imbang dengan penguasaan bola 49,9 berbanding 50,1 persen untuk Arsenal. Namun Spurs bermain lebih menyerang dengan melepaskan enam sepakan on-target, sedangkan Arsenal hanya sekali.

Serangan pertama Spurs bermula dari serangan balik Delle Alli kepada Harry Kane yang bergerak dari sisi kiri, namun bola mengenai bek Arsenal Mustafi sebelum bola diamankan Petr Cech pada menit 9.

Spurs memiliki dua kesempatan dari pergerakan Trippier dan umpan Eriksen kepada Kane pada menit 25 dan 27, namun tidak berbuah gol.

Gol yang dinanti tim tuan rumah akhirnya datang pada menit 49 saat Harry Kane menaduk umpan Davies dari sisi kiri yang tidak mampu diantisipasi bek Arsenal, Koscielny. Bola tersebut kemudian bersarang di pojok gawang Petr Cech.

Setelah gol itu, Spurs bermain semakin menyerang dan menghasilkan peluang dari sepakan Eriksen dan Kane. Sedangkan Arsenal terlihat kesulitan mengembangkan permain, beberapa umpan Ozil kepada Aubameyang pun tidak menghasilkan peluang matang.

The Gunners memiliki peluang emas untuk mengamankan hasil imbang dari tendangan voli Lacazette yang menyongsong umpan Bellerin. Namun skor 1-0 bertahan hingga laga usai, demikian Skysports.(nov)