Surabaya – Persebaya menambah empat pemain baru untuk melengkapi kekuatan menghadapi Liga 1 tahun 2018. Dua dari empat pemain yang sudah teken kontrak merupakan jebolan tim Liga 1 yakni Arthur Irawan dan Fandi Eko Utomo.
Fandi Eko, mantan pemain Madura United yang juga anak para legenda Persebaya Yusuf Ekodono, mantan mesin gol Persebaya di era 1990-an. Sementara Arthur Daniel Irawan, bek yang pernah berkostum Persija Jakarta dan Borneo FC. Pemain yang sebelumnya berkarir di luar negeri memang lahir di Surabaya, 24 tahun lalu.
Dua pemain lainnya adalah pemain muda jebolan klub internal. Keduanya yakni Stefano Alexander Pietersz di posisi kiper, putra dari legenda Persebaya Ronald Pieters. Kemudian Jossa Andika Dwi Pratama, winger jebolan klub Indonesia Muda, yang baru berusia 17 tahun. Kontrak Stefano dan Jossa sama-sama sebagai pemain magang, tapi sangat mungkin keduanya bisa ikut berkontribusi di pertandingan seperti yang dilakukan Adam Maulana tahun lalu.
Menurut Chairul Basalamah, manajer Persebaya, keempat pemain itu sudah mendapatkan rekomendasi langsung dari sang pelatih, Angel Alfredo Vera. “Stefano, Jossa dan Arthur sudah lama berlatih bersama kami. Selama program latihan, mereka telah bekerja keras dan sangat disiplin. Ketiganya berhasil meyakinkan pelatih bahwa mereka bisa memberikan kontribusi lebih bagi tim. Sementara Fandi telah memiliki banyak pengalaman bersama klub-klub profesional tanah air,” kata Chairul, yang akrab disapa Abud.