Lapsus  

Panitia bersama HPN 2018 Menghadap Mensesneg Pramono Anung

Panitia bersama HPN 2018 Menghadap Mensesneg Pramono Anung

Menjawab harapan Gubernur dan Ketua PWI Pusat, Pramono Anung menyampaikan bahwa sebenarnya Presiden berkenan hadir di Sumbar selama dua malam dan akan disiapkan dan dimatangkan.

“Mudah-mudahan Presiden tidak ada halangan sehingga dapat hadir mulai tanggal 7 Februari 2018 dan pulang tanggal 9 Februari usai upacara puncak” ujar Pramono.

Ditegaskannya, kegiatan Presiden yang telah dimatangkan antara lain Kuliah umum di UNP, peresmian Indarung VI Semen Padang, peresmian jalan by pass, penyerahan massal sertifikat tanah dan agenda agenda lainnya.

Sementara itu Hendri CH Bangun, Sekjen PWI pusat menambahkan bahwa ada hal yang baru, dimana nanti akan dideklarasikan Forum Jurnalis Perempuan di Sumbar.

“Saat ini kita lagi mematangkan segala sesuatunya tentang acara dimaksud. Jadi di sumbarlah pertama kali muncul Forum Jurnalis Perempuan ini,” kata Hendri. (min)