Bambang Soesatyo Resmi Ketua DPR RI

Bambang Soesatyo Resmi Ketua DPR RI

Jakarta – Bambang Soesatyo, yang populer juga dikenal dengan Bamsoet akhirnya resmi menduduki kursi Ketua DPR RI, setelah dilantik dan diambil sumpahnya pada Rapat Paripurna DPR RI.

Acara pelantikan Bambang dihadiri Pimpinan dan para anggota DPR, Wakapolri, Jaksa Agung, serta keluarganya sendiri, Bamsoet menjadi Ketua DPR menggantikan Setya Novanto.

Rapat Paripurna yang digelar di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (15/1/2018) itu, sangat ditunggu-tunggu publik. Karena salah satu agendanya berisikan pelantikan Ketua DPR baru.

Sebelumnya, Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto yang memimpin rapat, membacakan langsung surat keputusan pemberhentian Setya Novanto sebagai Ketua DPR dan surat masuk dari DPP Partai Golkar yang resmi mengajukan nama Bamsoet sebagai pengganti Setya Novanto.