Selain itu menurut dia, Pilkada Jakarta juga menjadi isu seksi karena banyaknya tokoh politik nasional yang melibatkan diri secara langsung di dalamnya.
“Hal lain yang membuat Pilkada Jakarta menjadi perhatian luas karena mayoritas media arus utama Tanah Air ada di Jakarta,” katanya.
Namun Karding juga berharap semua pihak, khususnya media, turut andil menyukseskan penyelenggaraan pilkada. Menurut dia, sukses pilkada tidak hanya bisa diukur dari hal hal-hal teknis seperti jumlah partisipasi warga dan kesiapan logistik.
“Sukses pilkada juga menyangkut hal-hal substantif yakni kemampuan rakyat memilih pemimpin terbaik bagi daerahnya masing-masing,” ujarnya.
Dia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi mengawasi, sekaligus mengedukasi masyarakat agar pilkada menghasilkan kepala daerah yang terbaik bagi rakyat.(ant)